Sop Rempah Tulang Sapi


Dari sekian masakan rumahan, sayur sop menjadi andalan para ibu untuk disajikan kepada anak-anaknya. selain cara membuatnya yang sangat mudah, sayur sop ini juga bisa dikombinasikan dengan berbagai sayuran juga sumber protein hewani. dengan kuah yang gurih dan lezat, begini cara membuat sayur sop tulang sapi.
Bahan:
  • Setengah kilo tulang sapi
  • 2 buah kentang
  • 4 buah wortel
  • Kapulaga
  • Cengkeh
  • Bunga lawang
  • Daun seledri
  • Bawang goreng
  • Minyak untuk menumis
  • Air garam dan gula secukupnya
Bahan halus:
  • Satu bonggol bawang putih
  • Enam butir merica
  • Seujung kuku jahe
Cara Membuat:
  1. Rebus tulang sapi hingga lunak titik kemudian sisihkan terlebih dahulu, buang air rebusan pertama lalu tuangkan air lagi dan rebus bersamaan kentang dan wortel yang sudah dipotong-potong.
  2. Sambil menunggu tulang sapi dan sayuran yang sedang direbus tumis bumbu halus hingga harum dengan rempah kapulaga, bunga lawang dan cengkeh.
  3. Matikan kompor kemudian masukkan tumisan bumbu halus yang telah harum itu ke dalam rebusan tulang sapi wortel dan kentang.
  4. Cek rasa kemudian matikan kompor masukkan daun seledri daun bawang dan bawang goreng.
  5. Sop tulang sapi rempah siap dihidangkan.
Catatan: Bagi beberapa keluarga mungkin tidak terbiasa dengan aroma rempah dari kapulaga cengkeh dan bunga lawang yang dihidangkan. Jika memang demikian kamu bisa menghilangkan rempah ini dan hanya menggunakan bumbu halusnya saja.
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==