Resep Risol Mayo Ekonomis

Risol mayo ekonomis ini hanya menggunakan sosis dan telur rebus sebagai isian. Tanpa daging asap dan keju pun rasanya tetap enak, kok.

Bahan Kulit:

  • 100 gram tepung terigu serbaguna
  • 300 ml susu cair
  • 2 sendok makan minyak sayur
  • 1 sendok makan tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • sejumput garam

Bahan Isi:

  • telur rebus secukupnya, iris-iris
  • sosis secukupnya
  • mayones secukupnya

Bahan Pelapis:

  • 1 butir telur kocok lepas
  • tepung panir/panko/roti secukupnya

Cara Membuat Risol Mayo Ekonomis:

  1. Campur semua bahan kulit, kemudian aduk-aduk hingga tak ada yang menggumpal lagi. Jika masih kurang halus, boleh disaring.
  2. Panaskan wajan antilengket. Olesi dengan sedikit minyak, kemudian panaskan. Ambil adonan sekitar setengah sendok sayur, kemudian tuangkan merata pada wajan. Masak sampai kulit matang. Lakukan sampai adonan kulit habis.
  3. Setelah kulit dingin, susun telur, sosis, dan keju di bagian tengah. Kemudian lipat seperti amplop dan gulung.
  4. Celupkan risol di dalam telur yang sudah dikocok lepas, kemudian gulingkan ke tepung panir. Masukkan ke dalam freezer terlebih dahulu.
  5. Goreng risol mayo dengan api kecil. Jangan terlalu lama, agar mayones tidak berubah menjadi minyak. Cukup sampai permukaan risol berwarna keemasan.

Sajikan risol mayo dalam keadaan hangat dengan cabai rawit atau saus sambal.

close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==